Kamis, 12 Februari 2015

Manfaat asuransi perjalanan dan cara klaim

image source rambutsampairontok-cekpremi.com





 

Ada beberapa manfaat bagi kita saat menggunakan asuransi perjalanan, di antaranya sebagai berikut :
  • Adanya jaminan dalam bentuk pelayanan yang benar benar baik dan memuaskan.
  • Mendapatkan ganti rugi apabila jika terjadi kecelakaan atau hal-hal lain selama perjalanan.
  • Mempermudah kita untuk bisa mendapatkan visa jika hendak bepergian ke luar negeri.

Lalu apa saja yang bisa  dijamin oleh sebuah asuransi perjalanan? Berikut ini adalah beberapa hal yang dijamin oleh pihak asuransi perjalanan pesawat terbang :
·            Kecelakaan selama perjalanan (termasuk biaya pengobatan).
·            Kerugian akibat penundaan atau keberangkatan yang tidak sesuai jadwal..
·            Kerugian akibat ketinggalan pesawat, juga  kehilangan barang, kerusakan barang, atau karena                  adanya pembajakan pesawat.

Dan untuk mendapatkan asuransi perjalanan, anda menghubungi pihak biro perjalanan anda. Karena saat ini sangat mudah untuk bisa mendaftarkan diri ke asuransi perjalanan. Jadi, anda langsung meminta kepada biro perjalanan maskapai yang akan anda gunakan.

Cara Dan Proses Klaim Asuransi Perjalanan :

Untuk mendapatkan klaim asuransi perjalanan, anda hanya mengajukan klaim dengan melengkapi beberapa persyaratan seperti berikut ini :
  • Formulir klaim asli
  • Fotokopi tiket penerbangan (e-ticket).
  • Boarding pass (asli)
  • Foto kopi halaman depan paspor
  • Fotokopi paspor pada halaman dimana risikoresiko  terjadi.

Dokumen Yang Sangat Dibutuhkan Untuk Klaim Biaya Perawatan Medis
Ada beberapa dokumen yang harus anda siapkan untuk melakukan klaim biaya perawatan medis, di antaranya sebagai berikut :
  • Kwitansi tiket pesawat, kapal laut, atau bisa kereta api (sesuai yang anda gunakan).
  • Keterangan perawatan medis dari pihak rumah sakit atau dokter, serta hasil pemeriksaan lab.
  • Laporan perawatan medis tentang hasil kunjungan rumah sakit tersebut

Sedangkan untuk klaim kematian dan cacat permanen karena kecelakaan selama perjalanan, anda harus bisa melengkapi syarat-syarat berikut ini :


  • Surat keterangan perawatan medis dari pihak rumah sakit (asli)
  • Laporan polisi (asli/legalisir)
  • Hasil otopsi (asli/legalisir)
  • Akte kematian (asli/legalisir)
  • Hasil pemeriksaan sinar X
  • Surat keterangan cacat dari pihak rumah sakit atau dokter yang menangani.
Itulah beberapa manfaat dari asuransi perjalanan bagi anda, dan cara pengajuan klaim asuransi perjalanan. Asuransi perjalanan adalah bentuk kesadaran kita bahwa segala sesuatu bisa saja terjadi, kapanpun dan dimanapun. Dan juga semoga saja, kita selalu selamat sampai tujuan tanpa ada musibah/halangan apa pun.
.
Asuransi perjalanan memang dibutuhkan sekali bagi traveling, karna bukan hanya menjaga seseorang dalam perjalanan, asuransi perjalanan juga membantu semua masalah dalam perjalanan, sangat mudah untuk mendaftar asuransi perjalanan cukup lewat website cekpremi,com anda sudah bisa menggunakan asuransi perjalanan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar